Asal Usul Wonosobo
Wonosobo selain sebagai nama kabupaten, juga nama Ibukota Kabupaten yaitu tempat kedudukan Pemerintah Kabupaten.
Sejarah berdirinya Wonosobo terkait erat dengan perkembangan kekuasaan Mataram Islam pada abad XVII atau sekitar tahun 1600-an. Saat itu Wonosobo masih berupa kawasan hutan belantara. Kemudian suatu ketika, datanglah tiga orang pengelana, yaitu Kyai Walik, Kyai Karim dan Kyai Kolodete.
Mereka bersama dengan sanak keluarganya mulai merintis suatu pemukiman di daerah Wonosobo. Mereka membuka dan mengubah hutan menjadi tempat pemukiman serta lahan pertanian sebagai sumber kehidupan mereka.
Ketiga Kyai tersebut bermukim di tempat yang berbeda. Kyai Kolodete bermukim di daerah Dataran Tinggi Dieng, Kyai Karim bermukim di daerah Kalibeber, ia adalah tokoh peletak dasar2 pemerintahan. Kyai walik bermukim di sekitar Wonosobo, ia disebut tokoh perancang kota. Mulai saat itu,daerah Wonosobo mulai berkembang. Dari ketiga tokoh tersebut, konon Kyai Walik adalah tokoh ulama yang paling dekat dengan rakyat.
Setelah para Kyai tersebut menempati pemukiman baru mereka, para pendatang makin banyak dan makin terkenallah Wonosobo ini.
Nha, asal usul nama Wonosobo sangat erat kaitannya dengan banyaknya para pendatang. Menurut peristilahan, Wonosobo berasal dari dua kata yaitu “wono” yang artinya hutan, dan “sobo” yang artinya mengunjungi. So, kata Wonosobo kurang lebih artinya kawasan hutan yang banyak dikunjungi.
Nha, ntu dia sedikit sejarah tentang berdirinya kotaku, kota wonosobo ASRI. Selanjutnya aku akan nge-post lagi tentang berdirinya Kabupaten Wonosobo. So, ditunggu aja ya....
Sejarah Kabupaten Wonosobo
Diposting oleh
Pengetahuan
|
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar